19 Agustus 2014

sebuah rasa

rasa bahagia akan hadir bila kita mampu mengatasi rasa sakit hati dengan penuh kesabaran dan keikhlasan...
rasa sabar dan ikhlas akan selalu tumbuh dalam diri manusia bila manusia itu dekat dengan Tuhannya...
maka, semakin dekat seorang manusia dengan Tuhannya, maka dia bisa menjadi pribadi yang semakin sabar dan ikhlas menjalani kehidupan yang akan dilaluinya.

redamlah rasa sakit hati dalam diri kita dengan sholat, berdzikir, dan berprasangka baik terhadap orang yang menyakiti kita. Ya... bagiku hanya dengan itulah yang mampu membuatku untuk selalu bisa melupakan rasa sakit hati yang kurasakan... entah aku memaafkan atau tidak, bila dengan lupa maka saat aku berhadapan dengan dia yang telah menyakitiku aku akan bersikap biasa saja...

semoga rasa ini selalu ada dalam diriku dan kalian semua...

daffa danish

achhhh.............

lama ga curhat disini...
banyak kejaian yang aku alami selama ini...
mulai dari aku pindah dept di kantor...
dan... berpisah dengan anak - anak karena aku terpaksa menitipkan anak-anakku di kampung karena ga dapet2 pengasuh (harganya diluar jangkauanku je... huaaa...)

2 bulan tanpa anak2 disampingku bikin aku sangat galau... rasa tidak tega namun harus membuatku terus menangisi semua yang terjadi...

rasa rindu yang menggunung... membuatku hanya bisa berdoa mendoakan kedua anakku agar mereka senantiasa sehat di tangan mbah akung dan utinya.

rasa sesal yang terus menyelimuti hati, hanya bisa membuatku terdiam dan terdiam...

aku ingin anak2ku segera kembali kepelukanku... aku rindu... kangen...

rindu bunda untuk kalian anak2ku...
love u much... love you everyday...

28 November 2013

cerita danish

di awal awal kehidupan danish... aku begitu bahagia...
lahir SELASA tanggal 9 juli 2013, pukul 15.35 WIB dengan berat 3,1kg, dan panjang 48cm cukup terlihat montok bagiku...

kuciumin dia, ku elus kepalanya yang rada botak karena tipiiisssssssss banget rambutnya...
ku susuin dia...

bahagiaaaaa...... banget....
itulah danish di hari pertama kehidupannya...

dan dihari kedua kehidupannya, kami diijinkan pulang oleh dokter...

yey.... kita pulang ke rumah danish...

hari hari kulalui dengan rasa nyeri bekas cesar juga rasa bahagia bisa melihatnya ada disampingku...
setiap pagi kujemur dia dibawah hangatnya sinar matahari pagi yang cenderung redup karena mendung

naum apa daya dan kuasaku... di harii ke5 kehidupannya.... Allah memberiku sebuah ujian... Danish menderita "JAUNDICE" atau yang lebih populer dikalangan awam itu "kuning"
akibat kurangnya terpaasn sinar mentari pagi atau kurang minum... (padahal asiku termasuk sudah melimpah saat sudah bisa keluar lho...)

Hari minggu siang, 14 juli 2013 Danish masuk ruang Fototeraphy with blue ray... berat badannya turun hingga 2,8kg.
aku hanya bisa nangis dipelukan ibuku... baru beberapa hari aku bisa menggendongnya dna menyusuinya... taba2 aku harus dipisahkan meski hanya sementara... hatiku sangat sangat teriris...

karena tidak diperkenankan ditungguin, dan aku belum punya stok asi di kulkas, terpaksa sambil aku mengumpulkan asi, danish minum sufor... padahal dia ternyata alergi sufor (mencret jadinya)
Subhanallah... Allah SWT sangat menyayangi Danish... ASI ku melimpah... setiap setor ASI ke RS, setidaknya aku bisa bawa 150ml untuk danish.

hingga dihari ke3 opname, ASI ku mencukupi bahkan masih  ada sisa....

Danish pulang di hari selasa atau hari ke8 kehidupannya dengan kondisi yang jauh lebih baik dan sehat dan berat badannya naik 0.05kg. lumayan dari pada tidak sama sekali.

Foto saat Danish dirawat

semakin hari kondisi danish semakin membaik... berat badannya naik menjadi 3.2kg setelah satu minggu dirumah. saat kontrol pun kondisinya dinyatakan sehat oleh dokter spesialis anak.

bahagia...ya... aku bahagia mendengarnya
mendengar danishku sehat...

hari demi hari ku lalui bersama danish serta putra sulungku Daffa.
bercanda bersama daffa dan danish, tidur bersama, antar jemput daffa sekolah adalah rutinitasku selama cuti dan pasca melahirkan. dan aku tetap berjuang keras untuk bisa asi eksklusif.
ya... asi eksklusif untuk danish.

hingga waktu untuk kembali bekerja pun tiba...
berat rasanya meninggalkan anak2ku di rumah meski diasuh kakek neneknya.
tapi, bekerja juga bentuk pengorbananku untuk masa depan mereka
kukuatkan hati untuk bisa tetap menyusui meski harus bekerja. dan aku berusaha utnuk merah asi di kantor.
awal2 merah dikantor aku sempat shock... asi ku berkurang banyak dari hari ke hari hingga terjadilah kejar tanyang.
aku hanya bisa berdoa, minta kepada Sang Pencipta utuk dilancarkan dan dilimpahkan asi ku yang mulai surut itu...
tak hanya berdoa yang ku lakukan, usahapun juga kulakukan. banyak berbagai macam jenis booster asi aku minum dan makan. dan... Alhamdulillah... mulai ada peningkatan kembali
Subhanallah...
mulai punya tabungan lagi untuk ASIP.

Perkembangan Danish sangat menyenangkan... di usia 4 bulan dia sudah lancar tengkurap meski belum bisa terlentang sendiri...
kicauannya pun seru... setiap jam 4 pagi pasti berkicau membangunkanku dari tidur lelapku...

bahagia kupun makin bertambah...


kini... hari ini... 28 november 2013 Danish tepat berusia 4m19d

love you son...


11 November 2013

muncul lagi

Assalamu'alaikum warohmatullahiwabarokatuh...

So Longggggg Time aku ga curhat disini..

Lama.....

ngilang....

karena selama aku ngilang, ternyata aku hamil dan kemudian melahirkan dan cuti 3 bualn sambil menikmati kembali proses menyusui... xixixixiixiiii.... seru banget...

berawal dari keterkejutanku yang pas testpack ternyata positif... hamil lah diriku anak ke2
antara direncanakan dan tida. direncanakannya karena aku memang pengen jarak maksimal anak pertama dengna adan ke2 itu maksimal 5 tahun. yang tidak direncanakannya adalah aku belum mempersiapkan semua... fisik dan mental belum siap untuk punya anak lagi...
tapi... semua kau terima karunia Allah SWT ini dengan penuh suka cita dan keiklhasan yang benar2 tulus dari hati terdalam... ku syukuri nikmat selama hamil (mual muntah pusing lemes dll), kunikmati proses persalinan yang lumayan... hmmmm (baca: uda bukaan 2 hingga 3 hari ga nambah, ga mules2, akhirnya Sectio Caesaerian), dan proses IMD yang gagal karena ada sedikit masalahdalam tubuhku... namun akhirnya aku bisa nyusuin anakku di hari 2 kehidupnya...
Subhanallah... Allah SWT masih memberiku kepercayaan untuk tetap bisa nyusuin darah dagingku sendiri melalui susu yang  ku hasilkan dari dalam tubuhku sendiri.

dan baby ku, kuberi nama

DANISH ABHIPRAYA ZEVA
anak berpengetahuan dan selalu ada dalam kebaikan


31 Oktober 2012

Syukur

Ya Allah...
Engkau telah memberiku jawaban
Aku merasa ini memang yang terbaik
Dan aku merasa Engkau sependapat denganku

Ya Allah
Terimakasih atas apa yang telah Engkau beri untukku
Ku syukuri segala nikmat dari-Mu
Dan semua adalah ujian bagiku
Untuk terus dapat bersyukur pada-Mu

Ya Allah...
Anugerah-Mu untukku sungguh luar biasa
kau memberiku nikmat yang tiada terkira
Meski kadang ku lupa dan terlena

Ya Allah...
Engkau selalu ada untukku...

Ya Allah...
Aku tahu semua ini adalah nikmat dari-Mu
Nikmat di kala aku bahagia
Nikmat di kala aku merasa menderita
Semua itu Engkau beri untukku denga satu tujuan
Agar aku senantiasa mengingat dan bersyukur pada-Mu

Alhamdulillahi Robbil'alamin....
Aamiin.....


By: N!La